Advertiser
Putra pasangan Johnny Wong dan Kartini Martaadmadja ini mengawali karier di dunia keartisan pada 2001. Namun ia mengaku baru serius menggeluti dunia sinetron mulai 2005. Kepopulerannya diraih melalui panggung akting sinetron dan model sejumlah produk.
Berikut ini Profil dari Baim Wong:
Nama: Baim Wong
Tanggal lahir: 27 Apr 1981
Zodiak: Taurus
Lahir di: Jakarta
Sinetron yang telah dibintangi, antara lain Cincin, Benci Bilang Cinta, Bukan Diriku, dan Cinta Hilang Cinta Kembali. Sementara terkait kehidupan pribadinya, Baim menjalin hubungan dengan artis dan penyanyi cantik Marshanda. Tapi belakangan mereka digosipkan bubaran dan Baim menggaet putri penyanyi dangdut A Rafiq, Fairuz Rafiq. Bahkan Baim diisukan telah menghamili perempuan cantik itu, meski kemudian Fairuz membantah dan mengajukan tuntutan pada media massa yang memberitakan berita palsu tersebut.
Namun gosip sumir tersebut dibantah Baim dan Marshanda dengan membintangi sineteron baru berjudul Soleha yang disiarkan RCTI awal Agustus 2007. Dan keduanya terbukti tetap akur. Pada 2010 di sinetron Sejuta Cinta Marshanda, Baim harus beradu akting dengan Marshanda, bekas kekasihnya itu. Baim mengaku sempat merasa tidak nyaman saat tampil bareng Chacha, sapaan akrab Marshanda. "Awalnya pasti ada rasa yang nggak enak," ujarnya.
Bahkan, Baim ragu apakah dirinya bisa berakting dengan baik di sinetron tersebut. Apalagi, dalam naskah, ia harus memerankan tokoh Delvin, kekasih Chacha. "Gue sempat bertanya bisa jalan nggak nih ya," ucap Baim yang telah membintangi belasan sinetron ini. Namun, Baim akhirnya memutuskan untuk menjadi aktor profesional yang siap beradu akting dengan siapa saja. Meski, di sinetron itu, ia juga harus berada satu lokasi dengan VJ Ben, kekasih Marshanda saat ini. Setahun menjomblo, akhirnya bintang sinetron 'Dewi' ini tak lagi sendiri. Ia mantap untuk menjalin kasih dengan Yeslin Wang. Pasangan yang beda usia dua tahun ini sudah mantap, namun sedikit terhalang perbedaan keyakinan di antara keduanya.
Di luar dunia keartisannya yang penuh glamor, ternyata Baim memiliki ketertarikan dengan seorang tokoh politik di negeri ini, mantan Presiden Soeharto. Meski Soeharto telah tiada, namun sosoknya selalu dikenang oleh Baim. Bahkan putra desainer Johnny Wong yang dikenal dekat dengan keluarga Cendana ini mengatakan bahwa kehebatan mantan Presiden RI ke-2 tersebut tidak ada tandingannya. "Dia itu satu dari seratus juta orang yang saya kagumi. Saya pribadi sangat mengagumi beliau sebagai panutan dalam hidup saya," tutur Baim. Kedekatan keluarga Baim dengan keluarga Cendana itu sudah terjalin lama. Semua keluarga Baim kenal dengan keluarga Pak Harto. "Aku menilai sosok Soekarno juga menurun pada sosok beliau, almarhum HM Soeharto," kata Baim.
Lantas, apa tanggapan Baim soal pemberian gelar Pahlawan Nasional kepada Soeharto? "Buat aku, beliau itu terlalu banyak gelar. Kalau dia mau dijadikan pahlawan sangat pantes. Saya bangga bisa seperti dia, jasanya terlalu banyak." Meski berasal dari kalangan keluarga kaya, Baim termasuk artis yang tidak mau mengandalkan kekayaan orang tuanya. Ia juga termasuk tipe pekerja keras. Dalam mencari nafkah, Baim tidak mau hanya menggantungkan dari bermain sinetron. Ia merambah bisnis.
Namun saat memulai bisnis, ia sudah dihadapkan pada kebimbangan karena bisnisnya di Bali yang digelutinya itu menjual minuman beralkohol. “Kan jual minuman beralkohol. Jadi bingung, masak salat jual minuman," ujarnya. Ia mengaku dalam berbisnis dirinya tidak memiliki pengalaman apa-apa. Makanya, ia tak ragu bekerja sama dengan bule asal Kanada yang telah lama berbisnis di situ. “Di sana (Bali) banyak sekali permainannya,” keluhnya.
Daripada bimbang, Baim sepertinya mulai mengubah orientasi berbisnis. Dia melirik bisnis restoran yang dinilai lebih mudah. “Kayaknya saya lebih kepingin di restoran, karena sudah tahu bagaimana caranya. Lagian banyak yang menawarkan saya bahan baku,” katanya. Lebih lanjut, Baim tak memungkiri jika dia tetap khawatir untuk memulai bisnis ini. Apalagi banyaknya yang menawarkan bahan baku, tapi dia mengaku takut ditipu juga. Selain itu, Baim juga mengaku boros sehingga butuh manajer keuangan. Dulu, kata dia, ada kakaknya yang mengatur keuangannya. Namun seiring kesibukan sang kakak, dia pun harus mempertimbangkan ada orang khusus yang mengatur keuangannya. “Mungkin seharusnya ada yang mengatur keuangan, tapi susah mempercayai orang," katanya.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment